Ikuti Kami Di Medsos

Internasional

Media Israel: Status Siaga di “Israel” Akan Berlanjut Selama Beberapa Pekan

Published

on

Netanyahu memimpin Rapat (Foto: Al Mayadeen)
Netanyahu memimpin Rapat (Foto: Al Mayadeen)

Ahlulbait Indonesia | 19 Januari 2026 — Media Israel melaporkan bahwa status siaga keamanan di “Israel” diperkirakan akan berlanjut selama beberapa pekan ke depan, seiring upaya peningkatan tingkat kesiapan menghadapi potensi eskalasi regional.

Saluran televisi Channel 13, sebagaimana dilansir Al Mayadeen pada Senin (19/1/2026), melaporkan bahwa keadaan siaga tersebut masih akan dipertahankan dalam waktu dekat, dengan fokus pada penguatan langkah-langkah keamanan di berbagai sektor.

Sebelumnya, Radio Angkatan Darat Israel mengutip kekhawatiran pejabat Pentagon bahwa kekuatan militer Amerika Serikat di Timur Tengah saat ini dinilai tidak mencukupi untuk menangkis respons Iran yang diperkirakan akan terjadi.

Sementara itu, situs berita Israel The Times of Israel menyebut dilema yang dihadapi Presiden Amerika Serikat Donald Trump tidaklah sederhana.

Laporan tersebut menyatakan, Trump sebelumnya meyakini dapat memberikan pukulan telak terhadap Iran, namun kini menerima peringatan bahwa langkah tersebut berpotensi memicu pertempuran berkepanjangan, bahkan kemungkinan perang skala penuh. [HMP/Al Mayadeen]