Kepolisian Iran Ringkus Terduga Teroris
Pihak keamanan Teheran berhasil mengagalkan upaya aksi terorisme yang akan dilakukan di ibu kota Iran. Polisi dilaporkan menangkap seorang terduga pelaku terorisme di gerbang tol Teheran-Qom. Ia diduga berecana akan menciptakan kekacuan dan gangguan keamanan di dekat Teheran.
Dilansir dari ABNA, Kepala Polisi Teheran Brigadir Jenderal Hossein Rahimi mengungkap peristiwa itu pada Rabu (24/2). Ia mengatakan bahwa seorang terduga teroris ditangkap di gerbang tol Teheran-Qom minggu ini.
Menurut Rahimi, pengemudi kendaraan yang diancam dengan senjata oleh teroris tersebut memberikan informasi sangat berharga kepada polisi dan petugas.
Rahimi melanjutkan, terduga teroris itu membawa rompi serta bahan pembakar termasuk bom bunuh diri, dan berusaha meninggalkan Teheran. Namun, akhirnya ia berhasil ditangkap dan diserahkan kepada pihak pengadilan.
Rahimi mengatakan, jika pelaku teror ini sukses, maka akan terjadi ledakan besar dan banyak kerusakan, serta korban jiwa.
Ia menambahkan, teroris itu direkrut oleh pihak musuh untuk beberapa waktu dan berencana mencipta ketidakamanan dan gangguan keamanan di dekat pusat kota Teheran.